GUYoGpApTSrlBSY5TpC8BSd8Ti==

Program PTSL di Desa Cijurey Diduga Dijadikan Ajang Bisnis oleh Pemdes

ilustrasi

SIDIKJARI- Salah satu program sertifikat gratis atau PTSL Didesa Cijurey kecamatan Panyingkiran Kabupaten Majalengka Diduga Dijadikan ajang bisnis oleh pihak PemDes Cijurey.

Program seharusnya sesuai aturan yang biayanya sebesar 150 ribu rupiah, tapi nyatanya di desa Cijurey harus bayar 210 ribu rupiah, dengan dalih untuk penambahan pembelian materai 3 biji.

Menurut salah satu sumber yang bisa dipercaya atau warga sekitar di wilayah desa cijurey mengatakan," pernah ada rapat yang di undang oleh pihak desa, untuk masalah program PTSL, terus kata pa kuwu biaya nya 210 ribu rupiah setiap bidangnya.

"Terus katanya uang yang 210 ribu rupiah itu, 150 ribu buat biaya sertifikat, yang 60 ribu buat penambahan beli materai 3 biji, biaya segitu berlaku untuk semua masyarakat dan hasil kesepakatan desa sekecamatan Panyingkiran kata kepala desa waktu rapat. Ungkapnya 07/02/2024.

Saat kepala desa cijurey di hubungi melalui telepon sama sekali tidak pernah angkat teleponnya, pas awak media berkunjung ke desa cijurey, kata pegewai desa," pa Kuwu lagi kejakta ikut demo APDESI. Katanya.

Sampai saat ini kades cijurey tidak pernah bisa di hubungi atau di temui. (Rojan)

Komentar0

Type above and press Enter to search.