GUYoGpApTSrlBSY5TpC8BSd8Ti==

Asah Ketrampilan, Danmenbanpur 2 Mar Pimpin Latihan Menembak Pistol

SURABAYA,sidikjari.net,-Dalam rangka memelihara dan meningkatkan profesionalisme, Perwira Menengah Menbanpur 2 Marinir melaksanakan latihan menembak pistol di lapangan tembak FX Supramono Karangpilang, Surabaya. Kamis (28/05/2020).

Kegiatan yang dipimpin langsung Komandan Menbanpur 2 Marinir Kolonel Marinir Citro Subano diikuti oleh seluruh Pamen dijajaran Menbanpur 2 Mar, diawali dengan olahraga peregangan badan dilanjutkan dengan berdoa agar latihan dapat berjalan lancar, aman sesuai dengan yang diharapkan.

Pada kesempatan tersebut Danmenbanpur 2 Mar mengatakan bahwa latihan menembak tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk melatih kemampuan dan ketangkasan menembak pistol guna menunjang penugasan kedepan.

Kemampuan menembak bagi prajurit, lanjutnya, merupakan hal mutlak yang harus dimiliki setiap prajurit, sehingga latihan menembak ini sangat perlu sekali untuk dilaksanakan secara rutin agar naluri tempur tetap terjaga.

“Meskipun kita masih dalam kondisi siaga Pandemi Virus Corona (Covid-19), tetapi kita tidak boleh lupa dengan jati diri kita sebagai prajurit Petarung Korps Marinir yang harus selalu siap dan sedia dalam menghadapi perkembangan situasi,” tegasnya.

Pasops Danmenbanpur 2 Mar Imam Fahrudin M.Tr. (Hanla) selaku Perwira Latihan  menyampaikan kepada seluruh peserta agar dalam melaksanakan menembak betul-betul memperhatikan faktor keamanan, baik personel maupun material dan mengikuti seluruh instruksi dari pelatih.

Komentar0

Type above and press Enter to search.